Rabu, 01 Oktober 2014

Pemkab Aceh Barat Usul Perubahan APBK Rp. 1,05 Triliun

Humas - Pemerintah Kabupaten Aceh Barat, mengajukan rancangan perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Kabupaten (APBK) 2014 kepada Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) setempat yang diserahkan secara simbolis oleh Bupati Aceh Barat H.T Alaidisnyah kepada Wakil Ketua DPRK Herman Abdullah senin 11 Agustus 2014.
Bupati Aceh Barat, dalam sambutannnya mengatakan, perubahan APBK 2014 ini didasari oleh kebijakan umum anggaran dan penetapan plafon anggaran sementara perubahan yang telah dilakukan pembahan bersama sebelumnya. dalam rancangan perubahan APBK ini, terdapat beberapa kebijakan yang dijadikan indikator perubahan anggaran diantaranya penyesuain gaji PNSD, pemberlakuan program jaminan kesehatan nasional (JKN) dan adanya penambahan dan pergeseran anggaran antar unit instansi.
Disamping itu, masih dalam pidato yang dibacakan oleh H.T. Alaidinsyah, yang mengatakan adanya peningkatan dari tahun ke tahun terhadap penetapan APBK Aceh Barat "kami optimis roda pemerintahan di Aceh Barat berjalan efektif dan cukup stabil" ungkapnya.
Tercatat dalam sejarah, untuk pertama kalinya APBK Aceh Barat diajukan dalam nonimal 13 digit atau bernilai trilinan rupiah. dengan rincian besarnya : Pendapatan dari 842 milyar meningkat menjadi 985,4 milyar, Belanja dari 853,7 milyar menjadi 1,05 triliun, dan pembiayan silpa dari 11,6 milyar menjadi 65,8 milyar.  
Pembukaan rapat paripurna ketiga DPRK Aceh Barat yang dihadiri unsur muspida dan para kepala SPKD ini, langsung dilaksanakan pembahasan dengan agenda yang telah ditetapkan, dijadwalkan berlangsung selama sepekan dan diharapkan pembahasan berjalan lancar hingga ditetapkan menjadi Qanun Aceh Barat.(jopi)

Sumber : http://www.acehbaratkab.go.id/

0 komentar:

Posting Komentar